Cara Download Video YouTube Tanpa Aplikasi di HP & Laptop

YouTube sebagai platform berbagi video yang paling populer saat ini tentu hampir banyak yang memakainya. Jika kalian gemar menonton di aplikasi tersebut, wajib untuk mengetahui cara download video YouTube.

Kegilaan orang-orang akan hiburan video dan live ini bukan tanpa alasan, banyak pengguna yang mendapatkan popularitas melalui aplikasi tersebut. Dengan menyampingkan hal tersebut, khususnya pengguna lebih senang hanya menonton saja.

Banyak yang tertarik dengan video yang diunggah oleh kreator sehingga mereka ingin terus mengunduhnya. Dengan pembahasan tentang cara download video YouTube yang diharapkan dapat membantu banyak pengguna.

Lebih Simpel! Inilah Cara Download Video TikTok Tanpa Aplikasi Gratis di Android

Memang aplikasi YouTube memiliki fitur download video yang sudah terdapat di dalamnya sehingga mereka bisa menontonnya secara offline. Dengan begitu tidak ada kuota yang dikeluarkan, apalagi video yang ditonton cukup panjang.

Namun kalian hanya dapat menontonnya di aplikasi tersebut atau tidak dapat menyimpannya di galeri ponsel. Mau tidak mau kalian harus mengunduhnya menggunakan alat tambahan.

Saat ini adalah banyak aplikasi atau website download video youtube yang bisa digunakan tanpa aplikasi. Kami akan berikan rekomendasi terbaik untuk kalian sebagai pilihan utama di tahun ini.

Savefrom.net Download Video TikTok Tanpa Watermark

Savefrom-net-Download-Video-TikTok-Tanpa-Watermark

Siapa yang tidak kenal dengan salah satu website terbaik saat ini dimana Savefrom telah dikenal sebagai aplikasi download video di YouTube terbaik. Bahkan platform ini mengganti aplikasi unduhan video YouTube seperti IDM.

Kemampuannya dalam mengunduh video apapun di YouTube sudah tidak diragukan lagi dan banyak Savefrom telah diunduh hingga jutaan pengguna di semua perangkat smartphone maupun PC.

Jelas, kalian bisa menggunakannya dimana pun selama masih terdapat koneksi internet yang cepat untuk mengunduh dengan durasi video yang panjang. Website ini sanggup melakukan apa yang kalian perintahkan.

Jika kalian pernah menyimak bahasan kami Savefrom IG, tentu tidak ada bedanya dengan pembahasan kami kali ini. Namun kami akan ulas lebih spesifik tentang fitur-fitur didalamnya yang mendukung pengunduhan video di YouTube.

Fitur-fitur Savefrom YouTube Lengkap

  • Mendukung pengunduhan video kualitas tinggi hingga 2K
  • Ada banyak opsi resolusi SQ, HD, Full HD dan kualitas tinggi lainnya
  • Tanpa iklan (no ads)
  • Banyak pilihan format video (MP4, 3GP, WEBM dan lainnya)
  • Lebih cepat dan powerful
  • Tersedia versi aplikasi/ APK
  • Terdapat ekstensi untuk download secara cepat (versi PC)
  • Terdapat shortcut untuk mengunduhan dengan satu klik
  • dan lain sebagainya.

Dengan banyaknya kesempurnaan yang terdapat pada aplikasi Savefrom YouTube Video Downloader, bukan berarti platform ini tidak memiliki kekurangan. Sejauh yang kami temukan, ada beberapa kekurangan tersebut yang perlu kalian ketahui.

Banyak video kualitas tinggi tapi tidak memiliki audio (mute), tidak tersedia pengunduhan format audio (MP3). Namun pihak Saveform telah merekomendasikan platform Televzr Downloader untuk mengunduh audio dari video YouTube.

Jika kalian ingin mengunduh video YouTube melalui website ini sangat mudah, kalian hanya salin link atau url video YouTube dan tempelkan pada kolom yang disediakan.

Terakhir kalian hanya klik Unduh dan pilih resolusi mana yang ingin kalian simpan ke penyimpanan ponsel. Nantinya secara otomatis akan masuk ke dalam menu Download di browser masing-masing.

Baca Juga : Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark 2023, Mudah!

y2mate.com Video Downloader

y2mate-com-Video-Downloader

Tidak mau kalah dengan Savefrom YouTube, ternyata ada lagi website yang sangat menguntungkan bagi kalian yang ingin mencari tahu cara download video YouTube di HP secara mudah dan cepat.

Platform yang sudah lama diketahui dan menjadi alternatif terbaik yang pernah kami temui, y2mate dapat mengatasi semua permasalahan pengunduhan video saat ini. Bahkan menurut kami, justru web ini menjadi penyempurna dari platform sebelumnya.

Malahan website ini tidak lagi menjadi alternatif untuk download video YouTube. Banyak dari mereka yang sangat ketagihan setelah menggunakan aplikasi ini dan itulah yang akan kami jelaskan secara rinci tentang fitur-fiturnya.

FItur-Fitur Lengkap y2mate Disini

  • Download video YouTube kualitas tinggi hingga 2K
  • Berbagai macam pilihan pengunduhan resolusi video (144p, 240p, 360p, 480p, 720p, 1080p dan resolusi tinggi lainnya)
  • Tersedia konversi video ke audio secara langsung
  • Tempel url langsung muncul hasilnya tanpa klik Start
  • Rekomendasi video lainnya terkait channel kreator yang sama
  • Lebih aman dan tidak ada iklan yang mengganggu
  • Lebih banyak pilihan format seperti M4V, WMV, 3GP, FLV, MO, MP4, MP3, WBEM dan lainnnya
  • Terdapat shortcut yang mengunduh video secara cepat dengan menambahkan kata ‘pp’ setelah kata ‘youtube’
  • Tanpa registrasi atau login

Tampaknya pada website ini memang tidak memiliki kekurangan sedikitpun dan tanpa ragu memberikan semua fitur-fitur tersebut secara gratis. Silahkan kalian jadikan platform ini sebagai alat utama untuk download video YouTube.

Sayangnya untuk website satu ini tidak tersedia versi aplikasi download video YouTube seperti yang ada pada Savefrom. Meskipun begitu, tidak begitu masalah karena y2mate sangat ringan untuk digunakan.

Untuk cara download video YouTube di HP menggunakan y2mate terbilang sangat cepat, kalian bisa mencoba menggunakan shortcut. Seperti penjelasan admin rsiasrikandi.co.id diatas, jadi kalian tidak perlu menempel url di kolom di website tersebut.

Baca Juga : Savefrom IG – Download Reel, Story, Sorotan, Video Instagram

SSYouTube Video Downloader Terbaik

SSYouTube-Video-Downloader-Terbaik

Kalian ingin mencari cara download video YouTube yang lebih simpel? sepertinya kalian harus mencoba salah satu website terbaik yang baru-baru ini kami temukan yaitu SS YouTube.

Apa yang membuat website ini bisa dikatakan simpel? tentu saja dari cara mengunduh video-nya yang sangat cepat. Kalian hanya menambahkan karakter ‘ss’ sebelum kata ‘youtube’.

Benar, cara ini mirip sekali dengn website y2mate video downloader yang kami bahas sebelumnya. Namun banyak pengguna yang justru tidak mengunjungi website-nya terlebih dahulu, melainkan langsung menggunakan cara diatas.

Fitur-fitur SSYouTube Lengkap

  • Mendukung semua platform mulai dari WIndows, Apple, Android, Ubuntu dan lainnya
  • Dukungan banyak format video mulai dari MP3, MP4, SQ hingga Full HD
  • Download video YouTube secara cepat hanya satu klik
  • Terdapat banyak pilihan unduhan mulai dari Facebook, Instagram, TikTok, Twitter dan lainnya
  • dan masih banyak keuntungan lainnya.

Untuk penggunaan website ini juga sangat mudah apabila kalian ingin menggunakan cara cepat. Silahkan perhatikan dua URL pada daftar di bawah ini.

  • https://youtube.com/watch?v=qfNKjZX8c2Q
  • https://ssyoutube.com/watch?v=qfNKjZX8c2Q

Jika diperhatikan, kedua url diatas hampir tidak ada bedanya dimana link pertama akan membuat kalian menuju ke sumber aslinya. Sementara kedua akan membuat kalian beralih ke website yang berbeda yaitu SSYoutube.

Jadi kalian yang ingin mengunduh video YouTube melalui browser dan sedang memutar video tersebut bisa langsung sisipkan karakter ‘ss’ agar bisa langsung mengunduhnya.

Baca Juga : 6 Cara Download Video Facebook FB Tanpa Aplikasi Gratis

Addoncrop.com YouTube Video Downloader

Addoncrop-com-YouTube-Video-Downloader

Ada alat downloader yang berbeda dari beberapa yang kami bagikan diatas dimana kalian sama sekali tidak mengandalkan situs atau website untuk mengunduh video YouTube tersebut.

Ini adalah cara download video YouTube yang sangat praktis dan tidak memerlukan salin url. Konsepnya benar-benar mirip seperti website savefrom, kalian dapat menggunakan ekstensi agar lebih praktis.

Ada banyak pilihan resolusi video yang dapat kalian unduh mulai dari 360p hingga kualitas UHD seperti 4K. Mengunduh video YouTube kini menjadi sangat praktis dan mudah, ya.

Ekstensi yang sudah diunduuh sebanyak 9 juta pengguna ini sudah terbukti dapat memberikan keuntungan. Berikut ini adalah beberapa keuntungan dari addoncrop di bawah ini.

Fitur-fitur Addoncrop lengkap

  • Mendukung unduhan video hingga 4K
  • Download berbagai jenis video YouTube (video biasa, live hingga short)
  • Dapat mengkonversi ke MP3 atau audio
  • Pilihan format mulai dari AVI, 3GP, MP4, FLV dan lainnya
  • Potong video YouTube dengan mudah
  • dan lainnya

Cara Menggunakannya tentu sangat mudah dimana kalian hanya pilih Add To Chrome setelah mengunjungi website tersebut. Nantinya ekstensi akan terpasang secara cepat di browser kalian.

Silahkan cari video YouTube dan putar video yang kalian inginkan. Nantinya akan muncul tombol download yang bisa kalian klik secara langsung.

Sayangnya fitur ekstensi ini tidak berlaku pada aplikasi browser yang ada di ponsel selain di versi PC. Cara satu-satunya yaitu dengan mengunduh aplikasi browser yang mendukung pemasangan ekstensi seperti Kiwi Browser.

Baca Juga : Aplikasi Download Lagu YouTube Jadi MP3 di Android & PC

Alternatif Lain! Cara Download Video YouTube di HP Menggunakan Aplikasi Secara Mudah

Setelah kita mengetahui cara download video YouTUbe di laptop dan hp tanpa menggunakan aplikasi, kini kami akan bagikan yang cukup banyak dicari yaitu menggunakan aplikasi di Play Store maupun App Store.

Namun menurut kami aplikasi download video YouTube jauh lebih banyak tersedia di Play Store dengan berbagai pilihan yang dapat kalian temukan. Apalagi kalian seringkali mengunduh video YouTube.

Daripada harus berulangkali mengunjungi website-website tersebut, kami menyarankan kalian untuk menggunakan aplikasi yang dapat dipasang di perangkat Android dan berikut adalah rekomendasi terbaik dari kami.

YouTube Vanced Pro Video Downloader

YouTube-Vanced-Pro-Video-Downloader

Jika kalian sedang mencari aplikasi yang dapat mengunduh video YouTube secara cepat, sebaiknya gunakan aplikasi YouTube Vanced. Aplikasi ini sudah sangat populer dan dicari oleh banyak pengguna smartphone, khususnya Android.

Boleh kami katakan bahwa aplikasi YouTube Vanced Pro justru seperti kalian menggunakan aplikasi YouTube pada umumnya. Ada banyak keuntungan selain mengunduh video YouTube saja yang begitu berlimpah.

Kami benar-benar menyukainya dan bisa menjadikannya sebagai platform terbaik bagi kalian yang ingin mendapatkan video dan menyimpannya ke galeri ponsel untuk ditonton secara offline.

Fitur-fitur YouTube Vanced

  • Download video dengan kualitas tinggi
  • Nonton video YouTube tanpa iklan
  • Bisa login maupun tanpa login
  • Terdapat fitur PiP
  • Putar video di latar belakang
  • Dapat fitur premium pada aplikasi Vanced Music
  • dan lainnya.

Jika kalian menginginkannya, kami telah membuat ulasan terkait YouTube Vanced bagi kalian yang sedang mencari aplikasi download video YouTube terbaik di tahun ini.

VidMate Video YouTube Downloader

VidMate-Video-YouTube-Downloader

Ternyata tidak hanya aplikasi YouTube Vanced yang memiliki fitur serupa, ada juga aplikasi yang mungkin sudah banyak dikenal saat ini dengan kemampuan luar biasanya.

Sama seperti aplikasi diatas, kalian tidak akan menemukannya di Play Store dan harus mencari file APK di website aplikasi pihak ketiga. Namun apa yang dihadirkan tentu sangat berguna bagi para pengguna.

Pasalnya kalian bisa mendapatkan fitur premium yang mampu membuat pengguna mengunduh video ke penyimpanan internal, nonton video tanpa iklan, kualitas video hingga Full HD dan lain sebagainya.

Sebenarnya masih banyak aplikasi lainnya yang dapat mengunduh video YouTube secara gratis seperti TubeMate. Sayangnya, aplikasi ini memiliki banyak iklan yang begitu mengganggu pengguna.